Friday 12 November 2010

Membuat Bioskop di Isuzu Panther

Saya punya Isuzu Panther nih, saya ingin mengubah audionya. Bagaimana cara memilih power yang tepat untuk mobil saya agar suaranya mantap, bisa ada nuansa surround-nya seperti dalam bioskop?

Tapenya saya pakai Pioneer single disc, saya kurang tahu ukuran power amplifier yang sekarang ada di mobil saya, mohon saya diinformasikan berapa budgetnya untuk membuat Panther saya seperti berada dalam teater atau bioskop?


Terima kasih
Kristi


Jawaban:


Pertama kali yang perlu diperhatikan pada kendaraan berbahan bakar diesel ialah adanya engine noise yang ditimbulkan oleh mesin serta getarannya atau vibrasi, disamping road noise.


Untuk memaksimalkan hasil suara yang diinginkan, melakukan peredaman sangat efektif untuk mengatasi masalah tersebut.


Jika Anda ingin menciptakan suasana teater atau bioskop di dalam kendaraan, source utama berpusat pada head unit.


Minimal berupa DVD Player yang telah terdapat fitur 5.1, baik dengan built in monitor ataupun monitor terpisah. Fungsi dari fitur 5.1 ini alah untuk menciptakan surround dan ambience (suasana ruang) yang berasal dari speaker depan, speaker tengah, speaker belakang dan subwoofer.


Alangkah baiknya jika masing-masing speaker menggunakan amplifier tambahan agar suara yang tercipta menjadi lebih hidup dan bertenaga.


Anda bisa menggunakan satu buah amplifier dengan keluaran 5 kanal, atau menggabungkan 1 buah amplifier 4 kanal dan 1 buah amplifier 2 kanal.


Saat ini banyak merek amplifier yang beredar dengan karakter suara berbeda, besarnya watt yang dihasilkan bervariasi, semuanya tergantung dari spesifikasi masing-masing pabrikan.


Tapi yang lebih penting ialah setiap perangkat audio yang dipakai dalam kendaraan haruslah cocok atau istilahnya matching produk, sehingga dapat menciptakan suara dengan hasil yang maksimal.?


Artikel yang mungkin anda tertarik untuk membacanya Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia


View the original article here

No comments: