Sunday 12 December 2010

Victory Akan Pasarkan Vision Trike ke Luar Amerika 2011

Motor turing mewah Victory Vision Trike generasi terbaru kini tak hanya dipasarkan di Amerika Serikat saja. Motor beroda tiga besutan produsen sepeda motor asal Minnesota, Amerika Serikat, itu akan dipasarkan di Australia dan negara lainnya mobil keluarga ideal terbaik indonesia.


Seperti dilansir autoevolution.com, Jumat (3/12), Victory berencana memasarkan motor itu pada awal 2011. “Victory telah memboyong Vision Trike ke gelaran Melbourne Motorcycle Show (26 November lalu) dan akan merakitnya di Australia,” tulis laman itu.


Hanya, hingga kini belum ada informasi ihwal harga. Namun, pabrikan itu memberikan sedikit informasi ihwal mesin dan fitur yang disandang motor tersebut.


Victory Vision Trike dibekali mesin 1.731 cc V-twin yang menghasilkan tenaga hingga 92 daya kuda dan torsi 148 Newton meter. Sebagai motor turing, selain memiliki bagasi, Victory Vision Trike juga dilengkapi kotak penyimpanan seperti pelana kuda dengan total kapasitas 142 liter.


Victory melengkapinya dengan peranti transmisi override enam tingkat percepatan. Peranti itu diklaim bakal mampu menunjang kenyamanan berkendara di saat pemilik berturing ria.


Fitur menarik lainnya yang disuguhkan motor ini adalah kursi dengan teknologi dual zone climate control, tameng kaca di atas stang, cruise control, serta pemutar MP3 yang kompatibel dengan AM/FM yang dilengkapi empat speaker stereo.


Motor full fairing itu menggunakan peranti pengereman retained linked braking system (RLBS). Tangki bahan bakarnya berkapasitas 22 liter, hal itu disesuaikan dengan fungsinya sebagai motor untuk perjalanan jauh.


Motor yang diproduksi dalam jumlah terbatas itu juga diklaim memiliki dimensi yang mendukung kenyamanan berkendara. Panjangnya 2,77 meter (m) dan jarak sumbu roda 1,77 m.


Ditawarkan dalam tiga pilihan warna, yaitu Crimson Black, Solid Pearl White, serta Two-Tone Vogue Silver dan Black. Artikel yang mungkin anda tertarik untuk membacanya Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia.


View the original article here

No comments: